TEENS PARENTING CORNER: THE FEELING WHEEL

Apa yang dimaksud dengan The Feelings Wheel dan apa manfaat yang bisa Anda dapatkan di dalam keseharian Anda? The Feelings Wheel adalah suatu lingkaran yang memiliki Emosi Dasar di bagian tengah lingkaran, dan memiliki emosi yang lebih kompleks ke arah luar.

Alat ini berguna untuk mengenali dan mengkomunikasikan apa yang Anda atau anak rasakan. Emosi Dasar adalah kebahagiaan, kesedihan, ketakutan, kemarahan, keheranan, dan kejijikan. Emosi mendasar adalah awal yang mudah untuk menunjukkan emosi apa yang sedang terjadi. Setelah memilih emosi yang tepat kemudian Anda dapat memilih emosi yang berada di luar untuk mengidentifikasi emosi yang lebih spesifik.

Emosi yang spesifik ini dapat Anda jelaskan kepada orang lain supaya mereka mengerti apa yang sedang Anda alami. Begitu juga dengan anak-anak Anda. Alat ini bukan hanya membantu orang lain untuk mengerti apa yang sedang kita alami tetapi juga membantu kita mengidentifikasi emosi yang sedang terjadi dalam diri kita. Terkadang sulit untuk mengidentifikasi apa yang Anda rasakan. Mungkin Anda marah, tapi Anda juga takut. Mungkin Anda senang, tetapi merasa sedikit bersalah. The Feelings Wheel adalah alat yang baik untuk membantu anak remaja Anda ketika membutuhkan sedikit bantuan untuk mengidentifikasi apa yang mereka rasakan, gunakan The Feelings Wheel untuk membantu mengungkapkan emosinya. Anda dapat melatihnya dengan mengobrol tentang hari Anda atau anak-anak Anda ketika berkendara di dalam mobil, makan malam atau melakukan kegiatan bersama.