“Bagaimana saya bisa membangun hubungan yang sehat saat pacaran?”, “Apakah dating app itu diperbolehkan?”, “Bagaimana jika orang tua pasangan saya tidak menyetujui hubungan kita?”, “Oh tidak LDR! saya harus bagaimana?”
Banyak sekali pertanyaan yang dialami oleh mereka yang sedang menjajaki suatu hubungan atau bagi mereka yang hendak memulainya. Untuk menjawab kebutuhan mereka maka IFGF College Community mengadakan College Talk dengan tema “Let’s Date” pada tanggal 19 Februari 2021 dengan menghadirkan Ps Sidney dan Etha Mohede, Creative Pastor dari Jakarta Praise Community Church, sebagai pembicara.
Ps Sidney dan Etha Mohede, yang sering melayani jemaat dalam konseling premarital, memberikan banyak sekali insight dan pengalaman bagi para peserta.
Berikut ini adalah beberapa hal penting yang harus dibangun oleh mereka yang hendak memulai suatu hubungan atau yang sedang menjalin hubungan:
- Dating is for marriage.
Setiap orang yang hendak menjalani suatu hubungan atau sedang menjalaninya harus memiliki tujuan yang jelas. Ini membantu Anda untuk berjalan dari satu destinasi ke destinasi yang lain. Anda juga tidak akan membuang waktu Anda percuma. Semakin kuat tujuan Anda maka semakin jelas apa yang akan Anda lakukan dalam hubungan Anda.
- Ask the right questions.
Ketika seseorang pacaran, itulah waktu baginya untuk “membuka mata” selebar-lebarnya mengenal pasangannya. Jangan hanya sekedar pergi ke mall, jalan-jalan, dinner tanpa melakukan komunikasi yang berkualitas. Put down your handphone and start asking the right questions. Bicarakan nilai-nilai atau prinsip-prinsip yang Anda ingin bangun dan lihat dalam hubungan Anda. Ada hal-hal yang bisa dikompromikan tetapi ada juga hal-hal yang tidak dapat dikompromikan sama sekali.
Contoh: takut akan Tuhan, karakter adalah hal-hal yang mutlak diperhatikan dalam mencari pasangan. Clarity is the key. Semakin banyak Anda mengajukan pertanyaan yang tepat, semakin baik Anda akan mengenal pasangan Anda dan hubungan Anda akan menjadi berkualitas.
Komunikasikan dengan pasangan Anda jangan hanya sekedar memberikan informasi. “Hari ini aku…” adalah contoh memberikan informasi. Tidak ada yang salah dengan ini tetapi alangkah lebih baik dan bermanfaat jika Anda mengajukan pertanyaan yang tepat, “Kalau begini, bagaimana menurut kamu?” dll.
- It takes two to tango.
Pemikiran yang salah jika seseorang berusaha untuk merubah pasangannya ketika pacaran. Masing-masing harus memiliki kemauan untuk merubah dirinya sendiri dan bertumbuh bersama ke arah yang lebih baik. Di tengah perjalanan hubungan Anda, belajarlah membuat kesepakatan dengan pasangan. Dalam kesepakatan berkat mengalir dan ada damai sejahtera. Bangunlah kebiasaan untuk menerima dan berusaha mengerti pasangan Anda.
- Surround yourself with good people.
Anda membutuhkan hikmat dalam menjalani hubungan. Meskipun hikmat bisa didapatkan secara personal tetapi Anda butuh seseorang yang netral yang Anda ijinkan untuk berbicara ke dalam kehidupan Anda. Carilah mentor yang dapat mendoakan Anda, yang berani untuk mengatakan kebenaran, yang dapat menegur dan mengarahkan Anda.
College Community Team